Spoiler You Who Came From The Stars Episode 1. Drama ini berawal dari tahun 1609 dimana pada saat itu adalah masa pemerintahan Gwang Hae era Joseon ( euuuum.... jadi inget Jung Yi). Tepat pada tanggal 25 Agustus, sebuah benda raksasa terbang muncul dan membuat semua warga Joseon terkejut. (euuum benda itu semacam UFO).
Di sebuah gunung dimana UFO itu akan mendarat, ada serombongan orang yang mengantarkan seorang gadis muda. Gadis muda itu sedang melakukan prosesi menjadi janda. Sebenarnya gadis itu belum menikah baru akan menikah tapi calon suaminya meninggal jadi dia sudah ditetapkan sebagai janda muda.
Karena angin yang diakibatkan oleh UFO yang akan mendarat, tandu yang membawa gadis muda itu terbang dan akan jatuh ke jurang. Dengan kekuatan Do Min Joon menyelamatkan gadis muda itu.
Scene beralih pada Do Min Joon yang sudah berada di masa depan, dia bercerita kalau dia ke datang bumi dari planet yang disebut KMT 184.05 dengan menggunakan UFO pada masa pemerintahan Gwang Hae dinasti Joseon. Jadi jika dihitung waktu dia tinggal di bumi sampai tahun 2013 adalah 400 tahun. Karena kekuatan yang dia miliki, dia tidak bisa berteman dengan manusia dan hanya tinggal sendiri. Dan akhirnya setelah menunggu sampai 400 tahun, kesempatan dia untuk kembali ke planetnya tiba, waktunya tinggal 3 bulan lagi bertepatan disaat komet menuju bumi.
Setelah kita melihat cerita Do Min Joon yang merupakan karakter utama pria, sekarang kita beralih pada karakter utama wanita. Dia adalah seorang aktris terkenal bernama Chun Song Yi. Dia adalah aktris yang suka membuat status di SNS-nya tanpa berpikir dua kali, maksud saya berpikir dua kali adalah dia tidak pernah mengecek apakah kata-kata yang dia gunakan sudah benar atau belum. Karena tidak tahuannya atau bisa disebut karena kebodohannya,dia sering mendapat cacian dari fans-fansnya. Kali ini dia ingin menulis “Mocha” tapi dia malah menulis “mokhwa” dan kejadian itu bukan hal yang pertama.
Akibat kecerobohannya itu, dia dicap sebagai aktris bodoh dan dituntut untuk menyelesaikan studinya. Betapa terkejutnya Song Yi saat melihat profesor yang mengajarnya adalah Do Min Joon, pria muda yang merupakan tetangga-nya di apartemen barunya.
Sebagai aktris yang terkenal, tentu saja ada aktris saingannya dia adalah Sae Mi ( Yoo Se Mi). Walaupun sekarang belum terlihat persaingan antara mereka, tapi sepertinya bibit-bibit untuk bersaing dengan Song Yi sedang Sae Mi rasakan. Pasalnya, Sae Mi selalu mendapat peran pendukung didrama yang dibintangi mereka berdua selain itu, Sae Mi juga menyukai pria yang sangat menyukai Song Yi, tapi sebaliknya Song Yi tidak punya perasaan sedikitpun pada pria itu.
Pria itu bernama Whi Kyeong (Park Hae Jin ), pria yang menyukai Song Yi dari mereka SMP tapi Song Yi tidak pernah menerima perasaannya. Karena cinta pertama Song Yi sudah jatuh pada seseorang yang menyelamatakan dia dari tabrakan 12 tahun yang lalu. Namun sayang walau Song Yi melihat wajah orang yang menyelamatkannya tapi dia tidak mengingatnya.
Orang yang menyelamatkan Song Yi adalah Do Min Joon. Do Min Joon bercerita pada Pengacara Jang (satu-satunya teman manusia yang diapunya, mereka berteman dari mereka kuliah) kalau pada 12 tahun dia menolong nyawa seorang wanita muda yang wajahnya mirip dengan wanita muda yang dia temui pada dinasti Joseon. Wanita muda itu selalu memanggil Do Min Joon dengan sebutan “Grim Reaper”.
Wanita muda itu adalah cinta pertama DO Min Joon dan dia sangat berharap, dia dapat bertemu dengan cinta pertamanya itu lagi sebelum dia pergi ke planetnya. Sayangnya 12 tahun adalah waktu yang cukup lama untuk mengubah wajah seseorang, ditambah lagi wanita muda itu sudah banyak melakukan operasi plastik sehingga berubah menjadi Song Yi yang sekarang.
Apakah Do Min Joon dapat mengenali kalau wanita muda yang mirip dengan cinta pertamanya itu dan Song YI? Mari kita cari jawabannya pada episode berikutnya....
Tambahan : walaupun Song Yi terlihat dari luar tidak punya masalah tapi didalamnya dia selalu bermasalah dengan keluarganya terlebih pada ibunya yang selalu meminta uang padanya dan masalah adiknya yang selalu tidak pulang ke rumah.